Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Spesifikasi Interior dan Eksterior Toyota Vios

spesifikasi eksterior toyota vios
Toyota Vios (cr: Auto2000)


Memiliki mobil idaman tentunya perlu berbagai pertimbangan, mulai dari kapasitas penumpang, penggunaan, harga, pelayanan purna jual hingga spesifikasi Interior dan Eksterior bisa menjadi pertimbangan untuk membeli mobil.

Pemilihan mobil sepenuhnya ada di tangan penjual, kalau aku sih sedang mencari mobil yang bisa untuk kegiatan pribadi, desainnya simple namun tetap terkesan mewah. Performa yang handal dan tidak lupa memberikan keamanan yang ekstra.

Setelah mencari dari berbagai pilihan dan rekomendasi yang beredar, aku sepertinya lebih memilih Toyota Vios, mobil sedan yang cocok untuk wanita single sepertiku apalagi pilihan warnanya ada 6 macam.

Selain itu, eksterior Toyota Vios sangat menawan dan modern, dan performanya bisa diandalkan, jadi kebutuhan dan keinginan akan mobil idaman yang aku pilih ada di Toyota Vios, aku bisa melihat spesifikasi, hingga harga di website Auto2000. Nah, kamu bisa baca lebih lanjut tentang Spesifikasi Interior dan Eksterior Toyota Vios di postingan ini.


Spesifikasi Interior dan Eksterior Toyota Vios.


Toyota All New Vios memiliki 2 pilihan transmisi, yaitu manual dan otomatis, dan 6 pilihan warna yang bisa kamu pilih. Berikut Spesifikasi Interior dan Eksterior Toyota Vios :

  • Dimulai dari interiornya yang semakin berkelas, hal ini dibuktikan dengan Dashboard yang modern dengan bahan soft touch yang memperhatikan kenyamanan. Dashboard ini selaras dengan desain door trim. Nah, jika kamu memilih Vios Grade G, kamu juga merasakan kenyamanan pada panel instrumen, knee pads, dan juga arm rest di pintu dan konsol tengah.
  • All New Vios generasi keempat ini menawarkan performa mesin yang maksimal. Menggunakan Teknologi Dual VVT-i, mampu membuat mesin yang bertenaga namun tetap efisien konsumsi bahan bakar.
  • Tidak perlu dikhawatirkan untuk keamanan dan kenyamanan, karena fitur keselamatan Toyota Safety Sense (TSS) dengan teknologi mutakhir juga telah dimiliki oleh Toyota Vios ini. Selain itu, memiliki fitur keamanan lainnya, yaitu fitur rem ABS+EBD+BA, Dual Airbags, Parking Sensors, Rear Parking Camera, Hill Start Assist (HSA), dan Vehicle Stability Control (VSC) pada semua grade All New Vios.
  • All New Vios dengan harga mulai 300jutaan ini memiliki eksterior yang nggak kalah kerennya, menonjolkan Keen Look yang sporty dan powerful dapat dilihat di bagian depan. Tampilan grille trapezoidal ekstra besar dengan bilah hitam kokoh memberikan kesan 3 dimensi.
  • Fastback silhouette menjadi visual utama pada eksterior memberikan kesan mewah. Ditelisik lebih dekat, Toyota Vios ini mengusung desain buritan yang simple dan modern dengan sentuhan lampu belakang LED L-Shape, aksen diffuser, antena shark fin, dan lubang udara mungil di ujung bumper.
Jika kalian menginginkan mobil dengan desain simple namun mewah dengan keamaan dan kenyamanan maksimal, Toyota Vios bisa jadi pilihan utamamu.    


harga toyota vios
Spesifikasi Interior dan Eksterior Toyota Vios (cr: Auto2000)
                           

Auto2000


Auto2000 merupakan e-commerce website yang bermanfaat sebagai penjualan mobil, suku cadang, dan aksesoris resmi Toyota di Indonesia, dengan keberadaan website ini diharapkan dapat mendorong pembelian mobil Toyota di Platform digital.

Pembeli dapat melakukan segala aktifitas seperti membeli mobil baru, purna jual, suku cadang, aksesoris serta Trade in dan pembelian mobil bekas yang bekerjasama dengan Astra Auto Trust semudah menggerakkan jempol di layar handphone kamu, karena menggunakan konsep “seamless end-to-end customer experience”, pembeli akan merasakan pengalaman pelayanan di platform digital sama baiknya dengan yang diterima di cabang Auto2000.

Aku juga merasakan manfaat dari hadirnya website Auto2000 ini, urusan Toyota jadi mudah, ingin cari informasi harga Toyota baru juga lengkap, disertai spesifikasinya, melihat interior dan eksteriornya bisa dilakukan secara 360 derajat, bisa melihat dari segala sisi.

Tidak hanya sampai di situ saja, aku juga mendapatkan kemudahan lainnya, seperti simulasi kredit yang nantinya saya bayarkan, bisa menyiapkan dana akan dibayarkan, belinya juga bisa lewat e-commerce website ini.

Kemudahan tidak hanya dirasakan bagi pembeli yang menginginkan mobil baru Toyota, melainkan semua pelanggan yang ingin merasakan kemudahan mendapatkan pelayanan yang prima, dimulai dari booking service, pembelian suku cadang hingga trade in bisa dilakukan di Auto2000.

Posting Komentar untuk "Spesifikasi Interior dan Eksterior Toyota Vios"