Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kondisi Kulit Mulai Berubah, Apa yang Harus Aku Lakukan?

contoh permasalahan wajah

Kamu sudah tahu atau belum jika jenis kulit kita bisa berubah? Itu terjadi pada kulit wajahku. Awalnya cek gratis untuk tahu permasalahan kulit ku, ternyata jadi tahu kalau awalnya jenis kulit wajahku kering eh sekarang berubah kombinasi.

Permasalah kulitku juga nggak jauh beda dari sebelumnya, seperti kering, warna kulit tidak merata, hiperpigmentasi karena paparan sinar matahari, bekas jerawat. Memang harus usaha untuk mengenal kebutuhan kulit wajah, karena nggak hanya ingin sekedar cantik, tapi ingin punya kulit yang sehat.

Mencintai dari sendiri dengan kenali kebutuhan kulitmu.

Menua itu pasti tapi bukan berarti kita lalai untuk merawat diri, melakukan perawatan dengan niat untuk menjaga apa yang telah diberikan Tuhan kepada kita karena manusia diciptakan dengan keadaan sempurna.

Kulit sehat menjadi tujuan utama, namun nggak segampang itu. Banyak faktor menjadikan kondisi kulit berubah, seperti polusi, perubahan iklim, sinar matahari hingga gaya hidup.

Perubahan iklim ngaruh banget di perubahan wajahku, karena kerja di luar ruangan, jadi gampang banget berjerawat. Makin parah karena wajah jadi kemerahan, kering dan bikin nggak nyaman.

Konsul ke dokter katanya jangan hanya fokus mengobati jerawatnya aja, tapi juga harus benerin kondisi kulit efek si jerawat seperti kemerahan, nah itu bisa dibilang skin barrier lagi nggak baik-baik saja.

Ibaratnya, skin barrier itu perisai kulit, yang menjaga kulit dari polusi dan radikal bebas. Jika rusak, maka banyak permasalah wajah yang muncul, seperti jerawat kemerahan, hiperpigmentasi, kulit kusam dan masih banyak lagi.


narasumber event skincare surabaya


Bagaimana sih menjadi kondisi kulit wajah agar tetap sehat?

Beruntung bisa ikutan acara Media dan Blogger Gathering, Xtracare: Ionic Skincare System Pertama di Dunia, bisa lebih memahami tentang skincare dari expertnya langsung. Meningkatnya kesadaran masyarakat jika polusi dan perubahan iklim bisa mempengaruhi kecantikan dan juga meningkatnya permintaan akan skincare, akhirnya launching rangkaian produk Xtracare dari Interbat Aesthetic.

Narasumber yang hadir :

  • dr. Gloria Novelita, SP.DVE, FINSDV
  • dr. Stanley Setiawan, Sp.DVE., FINSDV, FAADV
  • Olivia Subaya, Product Manager PT. Interbat
  • dr. Edmon Sebastian, Business Unit Head Interbat Aesthetics
“Satu inovasi teknologi Korea yang saya lihat mampu menjawab kebutuhan itu adalah Ion Balancing Minerals.” jelas dr. Stanley.

Siapa nih yang baru tahu tentang Ion Balancing Minerals? Dari acara ini jadi semakin tambah ilmunya nih. Ion Balancing Minerals merupakan teknologi pertama di dunia yang berhasil menggunakan ion dari mineral alam kalsium dan magnesium dalam formulasi skincare yang stabil

Ion sendiri adalah molekul bermuatan listrik yang terdapat di alam termasuk sel tubuh kita. Jika kadar ion yang seimbang, kalsium dan magnesium akan membantu sel kulit untuk self-healing dan memperkuat skin barrier, mengunci kelembaban, dan melindungi kulit dari bakteri penyebab infeksi dan jerawat. Begitu juga jika tidak terjadi keseimbangan, akan menyebabkan permasalahan pada kulit.


xtracare surabaya

“Saat dikombinasikan dengan Intercellular Lamellar Emulsion–formulasi dengan konsentrasi ceramide, kolesterol, dan asam lemak yang sangat spesifik dan menyerupai struktur kulit manusia, sel kulit akan terangsang untuk membentuk kolagen dan memperbaiki jaringan yang rusak ataupun mengalami penuaan.” sambung dr. Stanley.

Kombinasi antara teknologi Ion Balancing Minerals dengan Intercellular Lamellar Emulsion tidak hanya merawat, tapi juga mengembalikan kesehatan kulit. Kedua teknologi ini telah teruji klinis dan hasil penelitiannya telah dipublikasikan di seluruh dunia. Bahkan produk Xtracare ini bisa menjadi perawatan paska prosedur kosmetik yang invasif, ataupun saat kulit sedang sangat rentan dan memerlukan pemulihan mendalam

Maret lalu, Interbat Aesthetic meluncurkan rangkaian produk pertamanya di bawah brand Xtracare sebagai Ionic Skincare System pertama di dunia yang memadukan teknologi Ion Balancing Minerals dengan Intercellular Lamellar Emulsion.

Lihat langsung rangkaian produk Xtracare dan sempat menggunakan produk mereka di tempat, suka loh sama produk sunscreen, tipe mineral sunscreen yang nggak bikin whitecast, tekstur ringan, dan aromanya segar. Sudah kebanyak gimana Xperience yang nggak terlupakan kalau dapat satu rangkaian, rasanya seperti jatuh cinta pada pandangan pertama.

pembicara intebar aesthethic


“Pertumbuhan industri kosmetika Indonesia terus meningkat secara fenomenal. Banyak sekali produk kosmetika yang ditujukan untuk fungsi mempercantik. Namun, belum banyak produsen yang secara aktif berperan dalam upaya peningkatan kesehatan kulit secara menyeluruh. Fokus kami di Interbat Aesthetic adalah kesehatan kulit, karena kami percaya bahwa kecantikan dan rasa percaya diri dapat dimulai dari kulit yang sehat. Xtracare adalah rangkaian produk skincare pertama dari Interbat Aesthetic yang pastinya sudah teruji klinis dan mampu memperbaiki skin barrier dan mengembalikan fungsi kulit yang rusak.” ungkap Derrick Sukamto, Vice President PT Interbat.

Siapa nih yang suka explore produk skincare? Menyadari nggak sih, setiap bulan ada aja produk terbaru. Nah, seneng banget Xtracare hadir karena memiliki inovasi yang bikin nambah ilmu perawatan wajah semakin bertambah dan pengen cepat-cepat untuk mencoba.

Brandnya asli anak negeri nih yang menggunakan teknologi korea, emang ya negeri ginseng ini selalu ada aja gebrakannya dalam hal perskincarean, nggak heran deh kalau jadi “kiblat” perawatan wajah, tentunya disesuaikan dengan kondisi cuaca di Indonesia.

rangkaian produk xtracare


Xtrabarrier dan Xtrawhite.

“Xtracare terdiri dari 2 rangkaian kategori yaitu Xtrabarrier dan Xtrawhite. Masing-masing kategori memiliki rangkaian produk yang lengkap seperti cleanser, booster, serum, dan lainnya. Xtracare akan segera tersedia secara terbatas di klinik-klinik dermatologi terkemuka. Kami berharap masyarakat Indonesia dapat segera merasakan manfaat dari inovasi ini.” jelas Olivia, Product Manager PT Interbat.

Xtrabarrier Series.

Rangkaian skincare yang diformulasikan khusus untuk kulit yang kering, sensitif dan rentan. Produknya Xtrabarrier yaitu :

  • Ionic gentle cleanser : For dry and delicate skin, Formula Xtrabarrier teknologi yang sudah dipatenkan, Efektif untuk menghapus makeup, kotoran dan polusi, mendukung fungsi alami kulit yang sehat. Key ingredient ; Portulaca extract, Blueberry extract, Chamomile extract, Madecassoside, Jeju centella asiatica extract, Revive peptide.
  • Ionic rejuvenating essence : Essence ionik yang translucent dan ringan untuk mengembalikan kesehatan kulit dari dalam, Formula Xtrabarrier teknologi yang sudah dipatenkan, Menyehatkan kulit dengan Ion balancing minerals, Hyaluronic acid, dan Madecassoside, Menstimulasi produksi kolagen dan meningkatkan skin texture. Key ingredient ; Portulaca extract, Blueberry extract, Chamomile extract, Madecassoside, Jeju centella asiatica extract, Revive peptide.
  • Ionic nourishing cream : Melembapkan kulit yang kering, delicate dan stress, Formula Xtrabarrier teknologi yang sudah dipatenkan, Kombinasi Ion balancing minerals, Vegan ceramides, Hyaluronic Acid, dan Hydrolized Collagen, Memberikan hidrasi yang ringan dan menghilangkan kemerahan untuk kulit sensitif. Key ingredient ; Portulaca extract, Blueberry extract, Chamomile extract, Madecassoside, Jeju centella asiatica extract, Revive peptide.
  • Ionic hydrating lotion : Menghidrasi yang tidak bikin berminyak untuk kulit kering, delicate dan stress, Formula Xtrabarrier teknologi yang sudah dipatenkan, Kombinasi Ion balancing Minerals, Vegan ceramides, Jeju centella asiatica extract dan Madecassoside, Menyerap dengan cepat untuk memberikan hidrasi yang tahan lama, Melindungi skin barrier, dan meredakan kemerahan. Key ingredient ; Portulaca extract, Blueberry extract, Chamomile extract, Madecassoside, Jeju centella asiatica extract, Revive peptide.
  • Ionic regenerating booster : Skin booster canggih untuk menstimulasi regenerasi kulit yang sehat, Formula Xtrabarrier teknologi yang sudah dipatenkan, Kombinasi Ion balancing minerals, Licorice extract, Hyaluronic acid dan Squalene, Memperkuat skin barrier dan stimulasi produksi kolagen. Key ingredient ; Jeju centella asiatica extract, Green tea extract, Licorice extract, Macadamia oil, Squalene, Hyaluronic acid.
rangkaian xtrabarrier dan xtrawhite


Xtrawhite Series

Rangkaian produk perawatan kulit yang dikembangkan untuk mengembalikan tampilan kulit yang cerah dan segar. Produk Xtrawhite terdiri dari ;

  • Ionic brightening cleanser : Deep cleanser untuk menghidupkan kembali kulit dengan warna kulit kusam dan tidak merata, Formula Xtrawhite teknologi yang sudah dipatenkan, Kombinasi Ion balancing minerals dengan exclusive Phyto-Lightening Complex, menghilangkan kotoran dan stimulasi warna kulit lebih cerah. Key ingredient ; Orange oil, Lemon oil, Sea buckthorn extract, Mallow extract, Lady’s mantle extract, Hyaluronic acid.
  • Ionic refining toner : Lembut, alcohol-free toner, untuk meminimalkan pori-pori, dan menjaga optimum skin pH, Formula Xtrawhite teknologi yang sudah dipatenkan, Kombinasi Ion balancing minerals dengan exclusive Phyto-Lightening Complex, Menyeimbangkan tingkat sebum dan menjaga kelembapan kulit dan menenangkan setelah dibersihkan. Key ingredient ; Niacinamide, Mallow extract, Lemon oil, Cowsiip extract, Green tea extract, Hyaluronic acid.
  • Ionic radiance serum : Concentrated serum untuk meningkatkan kualitas kulit dan memperbaiki warna kulit, Formula Xtrawhite teknologi yang sudah dipatenkan, Kombinasi Ion balancing minerals dengan exclusive Phyto-Lightening Complex, Revive dull skin, meratakan warna kulit dan menstimulasi regenerasi kulit yang sehat. Key ingredient ; Niacinamide, Licorice extract, Sea buckthorn extract, Jeju centella asiatica extract, Revive peptide, Hyaluronic acid.
  • Ionic glowing cream : Formula yang multitasking untuk mengatasi warna kulit tidak merata, perubahan warna dan bebas kerutan, Formula Xtrawhite teknologi yang sudah dipatenkan, Kombinasi Ion balancing minerals dengan exclusive Phyto-Lightening Complex, Mencerahkan kulit kusam, meminimalkan garis kerutan dan meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit. Key ingredient ; Vegan ceramides, Madecassoside, Green tea extract, Shea butter, Niacinamide, Hyaluronic acid.
  • Ionic mineral sunscreen SPF 50+ PA+++ : Lightweight, translucent dan water-resistant sun protection, Formula Xtrawhite teknologi yang sudah dipatenkan, Kombinasi Ion balancing minerals dengan exclusive Phyto-Lightening Complex, Diperkaya dengan bahan natural untuk melembapkan kulit dan menghaluskan saat terpapar sinar matahari. Key ingredient ; Niacinamide, Titanium dioxide, Zinc oxide, Jeju centella asiatica extract, Red algae extract, Hyaluronic acid.

Mini review Ionic Rejuvenating Essence.

Seneng bisa diberikan kesempatan untuk nyobain salah satu produknya yaitu Ionic Rejuvenating Essence, termasuk dalam Xtrabarrier Series. Penggunaannya sesudah Ionic Gentle Cleanser.

Manfaatnya :

  • Ionic Balance
  • Kelembaban yang lebih dalam ke lapisan kulit
  • Meredakan kemerahan
Cara kerja Ionic Rejuvenating Essence di kulit wajah :
  • Melindungi kulit dari polutan dan iritasi
  • Menyegarkan kulit
  • Memperkuat skin barrier
  • Merangsang kolagen dari dalam kulit agar menjadi lebih sehat
Kemasannya dominan warna putih dan biru, ternyata nih terdapat inovasi dalam wadahnya, karena tidak memiliki risiko produk tercemar atau terkontaminasi udara atau paparan sinar matahari, sehingga keamanan dan kebersihannya terjamin.

ionic rejuvenating essence



Memiliki key ingredient, yaitu : Portulaca extract, blueberry extract, Chamomile extract, Madecassoside, Jeju centella asiatica extract, Brown seaweed extract.

Produk ini bisa digunakan saat pagi maupun malam hari. Cara pakainya juga mudah, setelah wajah dibersihkan, oleskan Ionic rejuvenating essence di wajah dan leher, hasil semakin maksimal dengan menggunakan rangkaian Xtrabarrier lainnya.

Teksturnya gel, nggak lengket dan aromanya segar, cocok untuk segala jenis kulit bahkan untuk kulit kombinasi maupun sensitif. Agak terkejut juga ketika membaca pada kemasannya, ternyata cocok juga untuk perawatan setelah prosedur ablatif (dermabrasi, skin needling, penggunaan laser). Aku merasa seperti pengguna produk ini tuh bakalan punya Xperince yang berbeda dan bakalan bikin takjub.

Inget ya, jangan tunggu punya permasalahan kulit yang berat, merawat kulit sedini mungkin. Meskipun nggak ada masalah kulit, atau merasa kulitnya baik-baik saja, harus rajin merawatnya. Xtrabarrier series bisa jadi pilihan.

Aku menggunakan produk ini setelah mandi, pagi dan malam. Penggunaannya juga mudah, cukup dipencet aja, gelnya langsung keluar, banyaknya bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Saat dioles di wajah, mudah meresap dan ada sensasi segar, meresap dan nggak bikin berminyak setelah pemakaian.

Awal pemakaian langsung terasa lembab, dan bakalan aku pakai secara rutin deh biar tahu manfaatnya seberapa besar di kulitku.

Jika ingin lebih lengkap mengetahui produk Xtracare langsung cek IG @xtracare_indonesia dan untuk mendapatkan produknya bisa cek link https://linktr.ee/xtracare_indonesia

12 komentar untuk "Kondisi Kulit Mulai Berubah, Apa yang Harus Aku Lakukan?"

  1. Iya juga ya skin barier jadi proteksi pertama menjaga kulit dari paparan apapun, sehingga harus dikuatkan dan dijaga dengan baik

    BalasHapus
  2. Baru tau Interbat ternyata bikin skincare juga ya, selama ini taunya obat-obatan oral aja. Terimakasih banyak sharingnya tentang skincare, jadi nambah ilmu nih buat kulitku yang banyak mengalami perubahan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kak, kulit wajahku juga mengalami perubahan, tadinya kombinasi jadi to dry.
      Asiknya ada rangkaian Interbat yang bisa mendukung kulit wajah lebih sehat

      Hapus
  3. Yang harus dilakukan kalau kondisi kulita berubah .... yang jelas bukan ganti kulit. Hehe.... emangnya kita ular?

    Bener banget nih, kuncinya pada perawatan kulit. Terasa banget olehku, ketika usia bertambah, kondisi kulit juga berbeda dan butuh treatment yang berbeda pula.

    BalasHapus
  4. Perubahan iklim emang ngaruh banget sih sama perubahan kulit huhuu. Apalagi yang kerjanya outdoor kan. Kayanya aku mesti nyoba Xtrabarrier Series buat kulit kering dan sensitive nih. Apalagi Ionic Rejuvenating Essence ini bisa menjaga kelembapan hingga ke dalam lapisan kulit ya. Memperkuat skin barrier nih!

    BalasHapus
  5. Setahu saya Interbat ini brand lama yang sudah terpercaya ya, auto penasaran dengan produk skincare nya deh. Ceki² ah skincare nya biar kenal lebih dalam

    BalasHapus
  6. Pengen mulai merawat kembali kulit wajah setelah terabaikan selama bertahun-tahun karena menyusui. Mau pakai ini itu takut ngaruh. Kini sudah lepas mengASIhi jadi sepertinya saatnya berburu produk-produk skincare seperti Ionic Rejuvenating Essence.

    BalasHapus
  7. Oh, baru tahu nih ada rangkaian skincare dari Interbat. Jadi ada dua jenis skincare ya tinggal dipilih aja sesuai dengan kebutuhan kulit. Maunya sih yang menyehatkan sekaligus membuat wajah glowing. Lengkap sekali nih produknya. Mantap keamanan dan kebersihan produknya terjamin.

    BalasHapus
  8. Aku juga pakai ini si Xtracare karena waktu itu ikutan juga acaranya dan pas banget dapatnya itu yang ku butuhkan. Memang bagus sih ini, karena aku alhamdulillah cocok sama produknya.

    BalasHapus
  9. Iya juga kak, kulit wajahku berubah juga tadinya kombinasi terus jadi ke dry.
    Asik nih ada rangkaian produk International yang bisa membantu kulit wakah lebih sehat.

    BalasHapus
  10. faktor usia kayaknya juga bisa jadi penyebab kondisi kulit kita berubah yaa kayak semakin nambah umur kulit jadi semakin kering gitu. keren nih ada lagi produk skincare lokal yang bisa dicoba untuk merawat kulit kita

    BalasHapus
  11. wah produk ini yang dicari nih, tidak hanya fokus kepada mempercantik penampilan tapi juga nutrisi kulit diperhatikan, hal jangka panjang yang sering terlewat sama kita nih

    BalasHapus